Senin, 03 Desember 2012

Resep Tuna Fettucini

 Resep Tuna Fettucini




Bahan - Bahan :
- 225 g  fettucini
- 300 g  ikan tuna kalengan/ botolan, tiriskan, suwir-suwir
- 100 g buah zaitun kalengan/ botolan, tiriskan,iris tipis
- 60 g mentega/ margarin
- 2 siung  bawang putih, cincang
- 90 ml  susu cair
- 90 ml  krim kental/ susu evaporasi
- 1 sdt  basil
- 100 g  keju parmesan
- 1/2 sdt  garam
- 1 sdm  peterseli cincang


Cara Membuat :
- Masukkan fettucini dalam air mendidih, masak selama 15 menit, angkat, tiriskan.
- Panaskan mentega/ margarin, tumis bawang putih hingga kuning, tuangkan susu cair dan krim kental. Aduk, masukkan basil, masak sampai mendidih.- Masukkan fettucini, ikan tuna, buah zaitun, keju parmesan, dan garam. Masak hingga tercampur, angkat. Hidangkan dengan menaburkan peterseli cincang.

Tips :
Jika pasta tidak segera dipakai, beri 1 sdm minyak lalu simpan dalam wadah tertutup. Sebelum disajikan, masukkan sebentar ke dalam air mendidih, tiriskan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar